Gaet Generasi Millenial, HMD Global Rilis Nokia 3.1 Plus

Gaet Generasi Millenial, HMD Global Rilis Nokia 3.1 Plus

recode.ID – Pabrikan smartphone asal Finlandia, Nokia, melalui HMD Global akhirnya secara resmi meluncurkan salah satu smartphone terbarunya untuk pasar Indonesia yang dikhususkan bagi generasi milenial, yaitu Nokia 3.1 Plus.

Smartphone baru mereka ini, di desain khusus dan membidik para konsumen anak muda dari kalangan Gen Z atau generasi Millenial.

Head of Product Marketing HMD Global, Wayne Tang, di Jakarta, pada saat acara perilisan mengatakan “Desain smartphone ini memiliki sentuhan ala Skandinavia yang membuatnya terlihat lebih indah, ramping dan nyaman dalam genggaman,”

Spesifikasi Nokia 3.1 Plus

Smartphone baru Nokia 3.1+ ini di desain dengan tampilan yang terbilang cukup sederhana namun elegan. Secara keseluruhan desainnya cukup mulus, namun memiliki motif berlian dan 2.5 D glass untuk mempermudah pengguna menggenggamnya agar tidak licin dan tak mudah jatuh.

Dari sisi tampilan layarnya tidak jauh berbeda dengan para pesaing di kelasnya. Dengan bentang layar sebesar 6 inci, sisinya memiliki bezel tipis dengan perbandingan rasio 18:9.

Namun sayangnya, smartphone ini tak mengusung konsep notch atau poni layaknya smartphone baru yang banyak di terapkan di beberapa smartphone keluaran kompetitor.

Para pengguna bakal di manjakan dan secara bisa maksimal dalam menikmati tampilan layanrnya yang sudah mendukung grafis HD+.

Dibekali dengan chipset octacore MediaTek Helio P22, Nokia 3.1 Plus ini di dukung dengan kapasitas RAM 3GB serta ruang penyimpanan internal sebesar 32 GB yang bisa di perluas dengan penggunaan slot micro sd hingga 256 GB.

Sementara untuk sisi fotografi, Nokia 3.1 Plus di sematkan dual kamera utama di area belakang smartphone dengan resolusi masing-masing 13MP dan 5MP. Sedangkan untuk keperluan swafoto, kamera depan beresolusi 8 MP siap mengakomodir hobby para Generasi Millenial tersebut.

HMD Global mengklaim, selain mengunggulkan sisi desain yang elegan yang di sukai oleh anak mudan jaman sekarang, Nokia 3.1 Plus juka memiliki daya tahan baterai yang cukup lama, yang baterai dengan kapaitas 3.500 mAh.

Menurut penuturan pihak HMD, Smartphone bisa bertahan hingga dua hari setelah sekali full charge. Sangat cocok untuk mereka yang suka hang out tanpa takut kehabisan daya baterai ponsel mereka.

Menggunakan sistem operasi terbaru besutan Google, Android 9 Pie, Nokia 3.1 Plus juga diklaim mampu melakukan multi tasking dan membuka beberapa aplikasi secara bersamaan tanpa lag dan tidak mudah panas.

Harga Nokia 3.1 Plus

Hadir dalam dua balutan pilihan warna yakni blue dan baltic, smartphone khas anak muda ini sudah bisa mulia di pesan di beberapa e-commerce tanah air.

[artikel number=3 tag=”gadget” ]

Untuk harganya sendiri, ponsel yang juga sudah mendukung dual SIM card ini rencananya akan di jual dengan banderol harga berkisar Rp 2,399 juta.

Pos terkait