Cara Restart Hp Oppo Agar Kinerja Perangkat Kembali Lancar

Cara Restart Hp Oppo Agar Kinerja Perangkat Kembali Lancar

recode.ID – Salah satu trik untuk mengatasi masalah Hp Oppo yang sudah mulai melambat kinerjanya adalah dengan melakukan restart atau reset. Tapi sayangnya masih banyak pengguna yang belum tahu cara restart Hp Oppo milik mereka.

Melambatnya kinerja atau performa sebuah smartphone, dalam hal ini adalah smartphone besutan Oppo lebih banyak disebabkan oleh menumpuknya file sampah dari berbagai aplikasi yang terpasang.

Tak hanya, berjubelnya aplikasi yang terinstall pada perangkat padahal aplikasi-aplikasi tersebut sangat jarang digunakan juga menjadi biang kerok mengapa smartphone Oppo jadi makin melambat performanya.

Biasanya, menurunnya kinerja perangkat Oppo setelah memasuki masa pakai sekitar satu tahun. Karena dengan waktu pemakaian yang sudah cukup lama tersebut, dipastikan akan ada banyak sekali file sampah yang menumpuk di memori perangkat.

Cara Restart Hp Oppo

Seperti yang sudah redaksi singgung di awal artikel ini, salah satu cara pintas dan praktis untuk mengembalikan performa smartphone Oppo adalah dengan melakukan reset atau restart perangkat.

Baca Juga :  Jaringan Selalu E (Edge)?, Penyebab dan Cara Mengatasinya

Nah, berkaitan dengan hal tersebut kali ini redaksi sudah menyiapkan tutorial atau cara bagaimana melakukan hal tersebut.

Perlu diingat, pastikan bahwa kalian sudah melakukan backup semua file dokumen dan juga kontak telepon yang ada di memori telepon, yakni dengan memindahkan semua file yang ada di memori Hp ke SD card atau ekternal memori misalnya flashdisk.

Hal ini untuk menjaga agar file tersebut tidak ikut terhapus. Karena dengan melakukkan reset Hp Oppo ini, akan mengembalikan setingan perangkat menjadi seperti baru lagi.

Itu artinya, semua data yang ada di memori perangkat akan terhapus dan tidak dapat di kembalikan. Jadi sekali lagi, sebelum melakukan restart pastikan sudah membackup semua file yang dianggap penting.

Selanjutnya, setelah melakukan back up berikut langkah-langkah dalam melakukan restart Hp Oppo:

  • Pertama, silahkan buka menu Pengaturan yang ada di Hp OPPO kalian masing-masing.
  • Kemudian, lanjut dengan mengklik pada opsi Pengaturan Tambahan -> lalu klik Factory Data Reset.
  • Nantinya, akan muncul pemberitahuan mengenai data apa saja yang ingin di reset ( aplikasi, kontak dan lainnya ).
  • Disarankan untuk mereset saja semuanya, agar semua menjadi bersih seperti awal Anda membeli perangkat ini (dengan catatan Anda sudah membackup semua data)
  • Nantinya, sistem pada HP OPPO akan mulai melakukan restart sekaligus mereset data tersebut hingga bersih.
  • Selamat, kini Hp Oppo Anda akan menjadi seperti baru lagi.
Baca Juga :  Oppo Renno6, Spesifikasi dan Harganya di Indonesia

Cara restart Hp Oppo tersebut berlaku untuk semua tipe, misalnya  A3s, A7, Oppo A15, A12, A71, A73 dan semua Hp keluaran Oppo baik yang terbaru maupun seri lawas.

Dengan menerapkan cara diatas, maka kinerja perangkat Oppo milik Anda akan meningkat secara signifikan dan tentu akan berjalan normal seperti awal Anda membeli smartphone tersebut.

Cara ini juga bertujuan untuk mengatasi berbagai masalah yang menyebabkan Hp Oppo lemot. Dengan kata lain, cara ini adalah cara pamungkas untuk mengatasi semua masalah kinerja Hp Oppo.

Untuk langkah selanjutnya, setelah melakukan reset maka silahkan import data kontak, dan juga pasang aplikasi-aplikasi yang diperlukan saja guna mengurangi beban kinerja perangkat.

Demikian tips dan juga cara reset Hp Oppo dengan mudah dan cepat, guna mengembalikan kinerja smartphone agar kembali lancar.

Baca Juga :  Cara Mengatasi Flashdisk OTG Tidak Terbaca di Hp Samsung

Semoga bermanfaat.

Penulis: Ikhsan Aufa
Editor: Andra

Pos terkait