Mirip WhatsApp, Fitur Baru Line Ini Bisa Hapus Pesan Yang Sudah Terlanjur Terkirim

Mirip WhatsApp, Fitur Baru Line Ini Bisa Hapus Pesan Yang Sudah Terlanjur Terkirim

recode.ID – Layanan pesan singkat asal Korea Selatan, LINE di kabarkan tengah mengembangkan fitur barunya di mana pengguna layanan mereka bisa menarik pesan yang sudah terkirim kepada lawan chatnya. Dengan fitur baru LINE ini pengguna Instan Mesengger warna hijau ini bisa menghapus pesan mereka yang terlanjur terkirim tanpa jejak, layaknya fitur yang ada pada aplikasi saingan mereka WhatsApp.

Seperti di lansir dari laman The Verge, fitur baru LINE yang di beri nama unsend pertama kali di perkenalkan oleh Naver, selaku pengelola LINE melalui sebuah kampenye di akun Twitter Milik mereka.  Dalam akun Media sosial Twitter mereka @LINEjp_official, Naver mempromosikan fitur baru tersebut sekaligus mengadakan kuis berhadian bagi pengguna layanan mereka yang di unggah bertepatan dengan momen Black Friday.

 

Dari informasi yang yang beredar, fitur baru LINE ini bisa di gunakan untuk menarik atau menghapus pesan yang sudah terkirim dalam kurun waktu 24 terakhir. Meskipun kelihatan menyontek fitur Delete For Everyone milik WhatsApp, namun fitur pembatalan pesan yang sudah terkirim milik WhatsApp hanya berlaku untuk pesan yang sudah terkirim dalam 7 menit terakhir.

Baca Juga :  Apa Itu Token Kripto, Ini Penjelasan Lengkapnya

Pos terkait