Cara Membuat Nickname Kosong FF, Biar Lawan Bingung

Cara Membuat Nickname Kosong FF, Biar Lawan Bingung

recode.ID – Untuk kalian para player FF, tim redaksi recode.ID punya trik unik dalam membuat nickname kalian menjadi lebih menarik. Kalian bisa membuat nickname kosong di game Free Fire, sehingga akan terlihat lebih unik dan bisa bikin bingung lawan karena tak terbaca.

Pada dasarnya penggunaan nickname dalam suatu permainan terutama pada game Free Fire bertujuan sebagai identitas dari pemain itu sendiri.

Maka tak heran jika banyak player FF yang menggunakan nickname yang unik dan menarik agar bisa menjadi ciri khas masing-masing.

Namun, penggunaan nickname kosong pada permainan ini masih belum banyak pemain yang menerapkannya.

Nah, jika kalian tertarik untuk membuat nickname kosong di game Free Fire, berikut akan redaksi jelaskan secara detail bagaimana cara melakukannya.

Cara Membuat Nickname Kosong FF

Cara Membuat Nickname Kosong FF, Biar Lawan Bingung

Untuk membuat nickname kosong di game Free Fire sebenarnya cukup mudah. Namun demikian trik ini hanya beberapa orang saja yang tahu.

Baca Juga :  Cara Mengatasi Free Fire Patah-Patah, Lakukan 5 Hal Ini

Jika kalian juga ingin mencoba untuk membuat nickname kosong FF, berikut panduan yang sudah redaksi siapkan untuk kalian:

  • Pertama, silahkan kalian unduh dan install lebih dahulu aplikasi bernama UnicodePad yang bisa kalian download di Google Play Store
  • Selanjutnya, silahkan buka aplikasi tersebut.
  • Kemudian kalian cari simbol yang menggunakan kode “3138”.
  • Silahkan kalian salin / copy simbol tersrbut.
  • Lalu kalian tempel / paste simbol tersebut di kolom pembuatan nickname di game FF.
  • Klik save untuk menyimpannya.
  • Selesai, dan lihat perubahaanya. Kini nickname kalian di FF tidak akan terlihat alisa kosong.

Sedikit informasi untuk kalian, jika kalian sudah menetapkan nickname kalian lebih dahulu dan ingin menggantinya dengan nickname kosong ini maka dibutuhkan sejumlah diamond FF.

Pasalnya, untuk perubahan nama di game FF tak bisa dilakukan secara gratis karena membutuhkan biaya sebesar 300 diamond untuk setiap kali ada perubahan di akun kalian.

Baca Juga :  Tips Agar HP Tidak Lag saat Main Game Free Fire

Oleh karena itu, sebelum kalian memutuskan untuk mennganti nama atau nicknme kalian pastikan bahwa kalian memiliki cukup diamond untuk melakukan perubahan tersebut.

Demikian informasi yang sudah redaksi berikan secara detail terkait cara mengganti nickname kosong FF yang bisa langsung kalian praktekan di akun Free Fire kalian masing-masing.

Selamat mencoba.

Penulis: Alfian Putra
Editor: Andra

Pos terkait